Senin, 09 Mei 2016

Chicken Katsu (Ayam Fillet Goreng Tepung Crispy)



Persiapan : 35 menit
Cooking time : 10 menit
Porsi : 2 orang





Ada daging ayam dikulkas, yuk kita goreng tepung saja, tapi sebelumnya kita fillet dulu daging ayamnya, karena yang kita goreng sekarang bukan ayam goreng biasa, tapi “CHICKEN KATSU





Menu masakan kali ini adalah ayam fillet yang disayat tipis dan lebar, kemudian dibaluri tepung dan terus digoreng dengan minyak yang banyak (deep fry), chicken katsu ini teman nasi, apalagi kalau ditambah salad sayur, mayonnaise, dan sambal super pedas..
Hmm.. betapa sedapnya. Bisa anda sajikan sebagai menu spesial untuk keluarga tercinta anda.





BAHAN BAHAN :

2 ons (200gr)             Ayam fillet dada (lumuri garam, perasan lemon, dan merica bubuk,                                    simpan dalam kulkas selama 30 menit, supaya bumbu meresap)

2 butir                       Telur ayam (kocok)
1 siung                      Bawang putih (cincang halus)
1 sdt                         Ketumbar bubuk
½ sdt                        Merica bubuk
2 ons (200gr)             Tepung bumbu
2 ons (200gr)             Tepung Roti


Pembuatan Chicken Katsu :

     1)   Campur Telur : telur, bawang putih, ketumbar, & merica jadi satu, kocok dan aduk sampai rata

     2)   Celupkan ayam : kedalam telur

     3)   Angkat dan campurkan ayam ke dalam tepung : lebih mudah gunakan plastic yang sudah diisi tepung.

     4)   Angkat dan celupkan lagi kedalam telur.

     5)   Angkat dan baluri ayam dengan tepung roti : sambil ditekan tekan sampai nempel merata.

     6)   Siapkan wajan penggorengan : masukkan minyak sayur dengan takaran yang cukup banyak, panaskan minyak dengan api sedang.

     7)   Goreng ayam : Hingga kuning emas. Angkat dan taruh diatas kawat untuk meniris minyak gorengan sehingga kering dan crispy. Setelah kering, potong memanjang.

Chicken Katsu super crispy siap dihidangkan dengan nasi putih, ditambah salad sayur, saos mayonnaise, dan sambal pedas.


Bahan :

50 gram                    Wortel (iris halus)
200 gram                   Daun Kol (buang tengah, iris halus)
50 gram                    Kernel Corn (jagung kalengan)
3 sdk mkn                 Mayonaise
1 sdk teh                   Susu kental manis
1 sdk teh                   saos tomat / sambal

Cara membuat :

Campurkan semua bahan diatas dan aduk rata. Salad sayur siap dihidangkan sebagai pelengkap menu Chicken Katsu anda. 




--------------------------------------------------------

BACA Juga :

OKONOMIYAKI ( Pizza Ala Jepang )

TAKOYAKI ( Cemilan Khas Jepang )

RESEP RAMEN AYAM PEDAS

RESEP DORAYAKI

--------------------------------------------------